Otospeed.id – Ungaran. Ada yang menarik pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 tingkat Kabupaten Semarang yang dipusatkan di alun-alun Bung Karno Ungaran Semarang pada Hari Minggu (12/11) kemarin, yaitu soal Hadiah Utama peringatan HKN 59.
Dari 4 hadiah utama sepeda motor yang diberikan, salah satu motor tersebut cukup mencuri perhatian hampir 5000 pasang mata dari kader Kesehatan sampai seluruh jajaran Forkompinda yang hadir. Yup, 1 unit sepeda motor custom Bobber jadi grandprize event HKN 59 kali ini. Wow…
“Hal ini seiring dengan tema HKN 59 “Transformasi Kesehatan untuk Indonesia Maju”, tutur Ahmad Kholid selaku perwakilan dari Universitas Ngudi Waluyo Ungaran Semarang sekaligus sebagai Koordinator acara Panitia HKN Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang.
Lebih lanjut menurut Kholid, konsep Custom Bobber ini mewakili inspirasi transformasi bidang Kesehatan pada masyarakat khususnya pada generasi millennial dan generasi Z untuk lebih peduli dan care terhadap aspek kesehatan, terutama upaya preventif dan promotif Kesehatan yang harus menjadi pola perilaku sehat generasi muda yang nantinya akan menjadikan Indonesia lebih maju pada masa yang akan datang.
Custom Bobber ini sengaja dipesan khusus oleh Universitas Ngudi Waluyo sebagai persembahan khusus sebagai apresiasi bagi masyarakat Kabupaten Semarang dan Dinas Kesehatan Kabupaten Semarang untuk lebih semamgat dalam sinergitas menuju transformasi Kesehatan yang lebih optimal.
D’Dons Custom Ungaran Semarang didapuk untuk mengkonsep Custom Bobber dengan konsep Bobber minimalis namun tetap mengedepankan konsep macho dan garang. Basic mesin yang dipilih adalah Yamaha Byson, karena konsumsi BBM (44 km/liter) dengan bahan bakar oktan 92 namun tetap nyaman tentunya sebagai pilihan utama.
Konsep custom motor Bobber cenderung mengusung tema klasik vintage maka sudah tentu tangki motor pun harus dirubah total, motor ini enak digunakan untuk perjalan jauh, dengan 2 suspensi belakang juga menggunakan ban yang tebal tentunya selain dipandang gagah dan untuk lebih nyaman saat berkendara | BL@CK_DJ