Valentino Rossi Tetap Menjalin Hubungan Baik Dengan Yamaha, Ada Apa ???

Foto : MotoGP

        Otospeed.id – Pada gelaran MotoGP 2021 Valentino Rossi dipastikan tidak akan lagi membela tim oabrikan Monster Yamaha Energy. Yamaha lebih memilih menduetkan Vinales dengan Quartararo, sehingga Valentino Rossi harus hengkang.

Yamaha memiliki alasan yang kuat untuk mendatangkan Quartaro dan menggantikan posisi Valentino Rossi. Pada musim debutnya di MotoGP tahun lalu, Quartararo berhasil tampil apik bersama Petronas. Bahkan pembalap muda asal Prancis ini berhasil meraih tujuh podium dan beberapa kali menempati pole positioan di ajang MotoGP 2019.

Baca Juga : https://otospeed.id/carmelo-ezpeleta-mendukung-valentino-rossi-bergabung-di-petronas-yamaha-srt/

Valentino Rossi memberikan komentar tentang duet Vinales dan Quartararo di Yamaha untuk MotoGP 2021. Valentino Rossi mengatakan bahwa ia tidak terkejut melihat langkah yang diambil Yamaha atas duet tersebut.

Baca Juga : https://otospeed.id/valentino-rossi-meraih-podium-ke-3-dan-berterimakasih-kepada-fabio-quartararo/

Meskipun sudah tidak berada di Yamaha, Valentino Rossi memastikan jika hubungannya dengan Yamaha akan tetap berjalan dengan baik. Valentino Rossi tetap merasa senang karena Yamaha telah memastikan akan memberi dukungan besar jika dirinya akan tetap melanjutkan balapan dimusim depan.

Baca Juga : https://otospeed.id/razlan-razali-iginkan-valentino-rossi-tetap-kompetitif-dan-berjuang-meraih-podium/

“Yamaha bertaruh kepada Vinales dan Quartararo untuk 2021. Itu tidak mengejutkan, meski saya berharap sedikit. Tapi, hubungan saya dengan Yamaha melampaui ini. Saya senang mereka siap memberi saya motor resmi untuk tahun depan juga,” komentar Valentino Rossi. |teo