VSC Drag Race Jogja 2019 : 3 Dara Racing Development Terlalu Tangguh Buat Tim Lain “Kelas FFA Buktinya”

Otospeed.id Ajang Kejurnas Drag Race Putaran IV dan VSC Drag Race kembali membuat gebrakan baru di dunia balap mobil, event dengan title Kejurnas Drag Race Putaran IV dan VSC Drag Race berlangsung dengan tertib.

Selama gelaran berlangsung ada tim baru yang mulai naik daun namanya dialah 3 Dara Racing Development asal Sukoharjo. Gebrakan yang dilontarkan oleh tim ini membuat bulu kudu merinding, pasalnya mobil Nissan Cefiro sejak penampilan putaran pertama semua mata tertuju ke mobil tersebut.

Baca Juga : https://otospeed.id/hasil-lomba-kejurnas-drag-race-putaran-iv-2019-vsc-drag-race-di-jogja/

Bermain di Kelas FFA tim 3 Dara Racing Development mencatatkan waktu tercepat sejak heat 1 dan heat 2, dari hasil tersebut jelas sudah tim 3 Dara Racing Development berhak meraih podium pertama di Kelas FFA dengan catatan waktu 08.246 detik.

Padahal mobil ini baru proses penyetingan, dan di luar dugaan malah bisa meraih podium. “Iya mas mobil ini masih dalam proses dari hasil ini tentunya kami akan lebih bersemangat lagi,”jelas Victor Lo komandan tim 3 Dara Racing Development. |@hm

Hasil Kelas FFA