World SBK 2022 Portugal : Jonathan Rea Pecah Rekor Pole Position, Garret Gerloff Crash

Jonathan Rea Pole Position di Estoril

                      Otospeed.id – Estoril, Portugal. Speed Lovers World Super Bike.  Setelah sempat tertinggal dibelakang Toprak Razgatlioglu di sesi Free Practice 1,2 dan 3, Jonathan Rea pebalap Kawasaki  Racing Team akhirnya meraih pole position di World Super Bike putaran 3 Estoril(21/5). Aksi Johny panggilan akrab pebalap asal Irlandia itu memecahkan rekor atas namanya sendiri pada 1:35,346 detik. Dimana catatan sebelumnya  1:35,876 detik juga dicatatnya sendiri ditempat yang sama di musim lalu.

Podium Superpole Estoril 2022

Hal ini sangat mengejutkan rivalnya yakni Toprak dan Alvaro yang secara bergantian saling berada didepan saat sesi latihan bebas. Dalam Free Practice bahwa Yamaha sangat cepat di Estoril, terbukti di FP1 yang di kuasai Garret Gerloff tim GYTR GRT Yamaha  WSBK, Johny hanya mampu di posisi ke-6.

Namun Naas bagi Garret Gerloff, karena di FP3 ia terjatuh dan sangat serius . Pebalap asal Amerika serikta tersebut dinyatakan tidak fit setelah mengalami kecelakaan tersebut. Terdapat luka dalam dan lecet pada lutut kirinya. Namun belum ada konfirmasi  mendalam dari tim medis.

Garret Gerloff ditangani tim Medical WSBK

Catatan waktu Toprak Razgatlioglu di 1: 35,437 detik, pebalap asal Turki itu harus puas menempati grid ke2, dan Alvaro Bautista di barisan depan posisi ke-3 dengan modal catatan Superpole 1:35,963 detik. Sedangkan di barisan kedua ditempati Scott Redding tim BMW, Andrea Locatelli rekan se tim Toprak dan posisi ke-6 di raih Michael Ruben Rinaldi tim Aruba.it Racing- Ducati.

Kubu HRC harus puas di barisan ketiga posisi ke-7 lewat Iker Lecuona meraih pole waktu di 1:36,433 detik. Tetap simak World Super Bike di otospeed.id  |Me,WSBK