Otospeed.id – Red. Wow.. Wow.. Wow… Ini kabar menggembirakan untuk para pecinta Motocross Grasstrack di tanah air. Kejuaraan balap garuk tanah JC Supertrack bakal kembali digelar pada Tahun 2025 mendatang. Wuiii dahsyaaattt…
Btw.. info ini boleh dikata valid alias bukan isapan jempol belaka gaess.. Pasalnya pada postingan story instagram @jaharuncircuit yang diunggah tadi malam menyebutkan tentang planning event JC Supertrak 2025 mendatang, lengkap dengan rencana kelas yang akan dimainkan. Dan tak hanya itu saja, rencana hadiah rumah untuk Juara Umum Kelas Pro juga di-spill di story tersebut. Waww…
OS yang penasaran pun DM langsung ke pemegang akun @jaharuncircuit untuk memastikan kabar tersebut sekaligus mohon ijin untuk spill berita tersebut. Jawabannya singkat, padat dan jelas. “Semoga rencana ini bisa berjalan Om…”. Amiiin…
Hadirnya kembali JC Supertrack di ajang kompetisi MX GTX tanah air tentu akan membuat dunia balap garuk tanah jadi lebih semarak dan berwarna. Akan semakin banyak kompetisi dan event-event yang berbobot, sehingga menambah jam terbang para crosser, khususnya bibit-bibit pebalap muda berprestasi.
Sedikit flashback ke belakang nih gaes.. Pada Tahun 2023 lalu, JC Supertrack hadir dengan menyuguhkan sebuah konsep event yang berkelas yang kala itu digelar memperebutkan Piala KASAL. Disajikan dengan kemasan sportainment, dengan ceremonial pembukaan yang heboh karena dibuka dengan atraksi terjun payung, event ini begitu dinanti oleh kalangan pecinta balap garuk tanah.
Nah.. Kalau 2023 lalu 4 seri digelar di Pulau Jawa (Mojokerto, Tegal, Salatiga, Lamongan) dan seri final di gelar di Jaharun Circuit Medan. 2025 mendatang, kabarnya juga akan digelar beberapa seri dibeberapa tempat di Pulau Sumatera, dan final direncanakan di Medan. So.. kita tunggu update selanjutnya ya gaess… | BL@CK_DJ