IMI Pengprov JawaTimur Peduli Bencana Tsunami

                Otospeed.id – Surabaya. Kepedulian IMI Pengprov Jatim di penghujung Tahun 2018 terhadap bencana alam yang berkatagori nasional bakal tercipta. Dengan menggalang dana untuk bantuan kemanusiaan ikut prihatin berbagi kepada saudara – saudara kita yang tertimpa bencana alam. Kali ini IMI Jatim dikonsentrasikan di peduli Bencana Tsunami di daerah Provinsi Banten yang tepatnya di selat Sunda Kabupaten Pandegelang tgl 22 desember 2018 lalu.

Dengan membuka dompet Peduli Tsunami Banten dan Lampung di Nomor Rekening BCA ( Bank Central Asia) atas nama IMI JawaTimur No: 822.0800.220 . Bukti kongkrit kepedulian ini telah tercipta kala di Pra Rakerprov kemarin di Hotel Kampi Jl Taman Apsari 3 Surabaya (27/12) telah terkumpul Rp.16 juta lebih. “ Semenjak dibuka sejak 26 Desember 2018 hingga sore tanggal 27 Desember dana tersebut telah terkumpul dikisaran 16 juta lebih, harapan kami masih terus bertambah dan semakin bertambah untuk segera kita salurkan kepada yang berhak menerimanya “ jelas Dwi Kusmantoro Wakil bendahara IMI Jatim.

Memang secara bersama – sama , penggalangan dana ini dibuka dengan menghimpun dana intern para anggota IMI Jatim yang kemudian disosialisasikan lewat berbagai media . “ Besar harapan saya , agar jumlah tersebut terus bertambah dan layak kita salurkan ke lokasi bencana Tsunami tersebut “ imbuh Bambang Haribowo ketum IMI Jatim .


|Me